Pages

Lorem ipsum

slider

CHAT On di SMartPhone kamu

Senin, 12 Maret 2012



Samsung ChatOn adalah sebuah layanan Messengger dari Samsung. Aplikasi ini sudah tersedia dan bisa didownload dengan gratis dari Android Market. Seperti disebutkan pembuatnya, ChatOn menyediakan pilihan 62 bahasa berbeda. ChatOn bakal menghajar layanan messaging dan chatting sejenis seperti BlackBerry Messenger (BBM), Apple iMessage ataupun WhatsApp.
Selain di Android, ChatOn juga bisa dipakai di handset Samsung yang memakai OS Bada dan beberapa feature phone. Tak seperti BBM dan iMessage yang eksklusif, ChatOn rencananya akan menyambangi banyak platform. Bahkan ChatOn untuk BlackBerry dan iOS pun kemungkinan akan tersedia.
Versi ChatOn untuk smartphone mendukung chatting personal atau grup. Pengguna juga bisa membagikan foto, video, kontak, lokasi sampai jadwal pertemuan. Sedangkan versi untuk feature phone lebih sedikit fiturnya.
ChatOn dikatakan dapat maksimal fungsinya di ponsel Android dengan resolusi layar sedikitnya 800×480. Kemudian dipersyaratkan sudah memakai Android Froyo atau versi lebih baru. Samsung berencana membekali handset Android edisi baru dengan fitur ChatOn. Demikian seperti dilansir UberGizmo

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan Berkomentar dengan sopan dan membangun

Anda punya pertanyaan, request, kritik, dan saran ??
Layangkan ke FanPage kami di http://www.facebook.com/NamudaMedia

Terjemahkan